Senin, 11 Mei 2015


Bagi anda yang gemar menari pasti tahu dengan Hari Tari Sedunia atau World Dance Day. Hari spesial tersebut diperingati setiap tanggal 29 April di seluruh dunia. 

World Dance Day pertama kali dikenalkan oleh UNESCO di tahun 1992 dan dijadikan sebagai bentuk penghormatan kepada Jean Georges Noverre, seorang pencipta tari modern asal Perancis. Tanggal 29 April dipilih sebagai hari lahirnya World Dance Day karena Jean sendiri lahir di tanggal yang sama. 

Berbagai macam aksi pun dilakukan masyarakat di dunia untuk merayakan hari tersebut. Misalnya saja di Kota Malang. Sejumlah seniman muda di Kota Apel ini melakukan gerakan tarian baik tradisional maupun modern yang dilakukan di taman Kunang Kunang, Jalan Jakarta, Malang. 

Tak hanya menari, ada juga yang unjuk kebolehan lainnya seperti pantomim, flashmob dan main musik. Menariknya, para peserta memanfaatkan tempat duduk, pepohonan dan rumput sebagai panggung. 

Sementara itu, Kota Solo sendiri juga menggelar aksi tari serupa untuk memperingati World Dance Day 2015. Perayaan tersebut dikemas dalam acara bertajuk "Solo 24 Jam Menari". Tak tanggung-tanggung, sebanyak 3 ribu penari pun dilibatkan dalam perhalatan akbar tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar